Aneh aneh Saja, NASA akan Tanam Kentang di Mars

Badan Antariksa Amerika atau NASA tak henti-hentinya menghadirkan ide-ide gila. Dari mencari planet-planet selain Bumi yang bisa dihuni, hingga mencoba mendaratkan manusia agar bisa tinggal di planet Mars. Ide aneh terbaru bin nyeleneh dari NASA adalah menanam tanaman Kentang di planet Mars

NASA memang sudah lama mengincar Mars sebagai hunian alternatif di galaksi Bima Sakti. Sudah puluhan tahun NASA melakukan penelitian mengenai upaya menjadikan Mars sebagai rumah baru bagi umat manusia. Upaya tersebut mengalami peningkatan dan perkembangan yang siginifikan, setelah baru-baru ini disinyalir ada air mengalir di Mars.

Upaya NASA tak berhenti disitu saja. Baru-baru ini NASA melakukan penelitian tentang kondisi tanah di Mars untuk ditanami kentang. NASA terinspirasi dari film "The Martian" yang dibintangi Matt Damon. Dalam film tersebut, Matt Damon berperan sebagai astronot yang tersesat di planet Mars. Untuk bisa bertahan hidup, Matt Damon kemudian mencoba menanam kentang di Mars. 

NASA akan Tanam Kentang di Mars

Dan bagaimana agar bisa merealisasikan hal tersebut, NASA bekerja sama dengan International Centre Potato. Kedua instansi tersebut berencana membangun sebuah shelter yang akan ditanami dengan bibit tanaman Kentang. Shelter tersebut rencananya akan dikendalikan dari Bumi.

Salah satu tujuan utama dari rencana ini adalah mengingatkan warga dunia tentang pentingnya ketahanan pangan. Jika berhasil, bukan tidak mungkin masalah pangan yang mendera beberapa Negara bisa diatasi dengan program seperti ini. Dari penelitian awal yang sudah dilakukan, tanah di planet Mars mengandung banyak karbon dioksida. Baca juga Bukti Terbaru Neil Armstrong Mendarat di Bulan

Karbon dioksida sendiri sangat bagus bagi pertumbuhan tanaman Kentang. Dengan begitu, NASA memprediksi bahwa tanaman Kentang bisa tumbuh dengan baik di planet Mars. Eksperimen ini bisa menjadi titik terang apakah planet Mars bisa dihuni oleh manusia atau tidak. 

Dalam berbagai penelitian yang sudah dilakukan, Mars dianggap sangat cocok untuk dihuni oleh manusia karena memiliki kondisi dan iklim yang tak terlalu jauh berbeda dengan Bumi.

Ilmuwan-ilmuwan NASA memang tak henti-hentinya melakukan inovasi yang terdengar cukup aneh. Setelah berhasil mendaratkan manusia di Bulan setengah abad yang lalu, kini NASA mengincar ide yang tak kalah edannya yakni membangun rumah untuk manusia di Mars dan membudidayakan tanaman Kentang. Sahabat kejadiananeh.com, bisakah NASA melakukan hal tersebut? Kita tunggu saja terobosan-terobosan baru Badan Antariksa NASA selanjutnya.

0 Response to "Aneh aneh Saja, NASA akan Tanam Kentang di Mars"